sebuah pengantar

Model interaksi dan mekanisme reaksi antara enzim dan substrat sebagian besar tidak diketahui bila substrat kurang larut dalam air. Konsentrasi substrat hidrofobik sulit dijabarkan karena tidak terdistribusi dalam medium dengan baik. Lipase microbial (transasilgliserol) asilhidrolase, EC 3.1.1.3) mengkatalisa hidrolisis triasilgliserol yang tidak larut air pada interface minyak-air.

Pada level molekuler, interaksi lipase-substrat-deterjen dapat menjadi kompleks karena banyak parameter yang terlibat dalam pembentukan misel yaitu konsentrasi substrat bebas dan miselar, ketersediaan enzim, derajat dan model aktivasi enzim oleh interaksi hidrofobk, denaturasi atau inaktivasi enzim oleh deterjen dan struktur enzim itu sendiri. Interaksi lipase-deterjen adalah hidrofobik tetapi gugus hidrofobik pada deterjen berkontribusi juga terhadap kontak.

Lipase dari prokariot dan eukariot dapat bekerja dengan cara cukup berbeda  dengan deterjen karena lipase eukariot biasanya merupakan glikosilasi tinggi dan siap melekat khususnya dalam deterjen non-ionik. Pada umumnya, lipase prokariot menunjukkan afinitas signifikan terhadap deterjen tetapi ia datarik ke dalam interface sehingga aktivitasnya meningkat. Pengetahuan tentanng tingkah laku lipase dalam larutan deterjen dapat dieksploitasi untuk sejumlah tujuan ilmiah dan industri.